JAM

Jumat, 07 Maret 2014

bukit harapan

lihat ufuk
telah merona
bercinta dengan mentari


fajr telah terang 
kawan
lihat 
kawan

lihat lah bukit di seberang
membusung gagah
melawan mentari
seakan tidak gentar

coba perhatikan pohonnya
tegak dan tak gentar..
berstu..mebentuk bukit...

Selasa, 02 Juli 2013

mew

"Special"


You're special
You're like a rocket through me
Ohh, you're special
You're a rocket to me
And I cannot this time

Agarina
You can't say no
Agarina
This time you will go

You're special
You're like a rocket through me
Ohh, you're special
You're a rocket to me
And I cannot this time

There's a taste that you can't shake
But you can't seem to let them go awry
I know you're special
You're a rocket to me
At this surprised
All the time

I know what you said to me
And I don't care at the same time
But I'll take you up and down
Address it to you

You're special
You're like a rocket through me
Ohh, you're special
You're a rocket to me
And I cannot this time

There's a taste that you can't shake
But you can't seem to let them go awry
I know you're special
You're a rocket to me
At this surprised
All the time

Agarina
You can't say no
Agarina
This time you will go

I know what you said to me
And I don't care at the same time
But I'll take you up and down
Address it to you

Honey bee
I know what you said to me
And I don't care at the same time
And what do you stay to do?
I saw the worst of you 
 
 
"mew"

Selasa, 29 Januari 2013

Pandawa Water World

Main Air di Pandawa Water World

Usai menemani Gadiskuu dan kedua adiknya bermain di pantai Gunung Kidul, keesokan harinya aku kembali menemani mereka bermain air di Pandawa Water World.

Yeah, gantian dari air asin ke air tawar.

Walau begitu main air di air tawar tidak senantiasa damai-sentosa, karena Gadiskuu paling doyan menjajal wahana ini berkali-kali. Tapi ada hikmahnya juga sih, selama naik wahana itu aku jadi sering meneriakkan asma Allah :p.

Promo diskon di Pandawa Water World Sukoharjo
Gadiskuu paling doyan menjajal wahana ini.
Tapi buatku, wahana ini membuat batasan hidup-mati jadi semakin tipis. Jadi, banyak-banyak menyebut asma Allah deh.

Tertarik pembaca?

Ya, silakan kunjungi Pandawa Water World. Lokasinya di Cemara Raya Solo Baru, Kab. Sukoharjo, Jawa Tengah. Lumayan dekat dengan kota Solo.

Canggih juga ya Sukoharjo punya wisata air seperti ini. :p

Rute ke Pandawa Water World dari Jogja

Kalau dari Jogja, ikuti saja Jl. Solo, melewati kota Klaten, kota Delanggu, hingga tiba di perempatan lampu lalu-lintas yang berada dekat SPBU yang ada Dunkin Donutnya. Sepertinya aku pernah menulis petunjuk arah ini ketika aku bersama keluarga bersantap di Baki, Pandeyan.

Dari perempatan lampu lalu-lintas itu belok ke arah kanan menuju Baki. Hati-hati, sebab jalannya rusak berlubang. Sekitar 10 km nanti sampai di sebuah percabangan Baki dekat sebuah SPBU. Di sana ada papan petunjuk arah menuju Solo Baru dan juga Pandawa Water World. Kalau ditotal, jaraknya dari kota Jogja sekitar 60 km gitu.

Promo diskon di Pandawa Water World Sukoharjo
Ban besar ini modal utama untuk bersenang-senang di Pandawa Water World.
Sayang, beberapa ban ada yang kempes dan rusak pegangannya :(.

Waterboom Menengah ke Atas

Pandawa Water World ini terletak di kompleks perumahan gitu. Rumah-rumahnya sendiri besar-besar, seperti yang ada di kompleks perumahan Pondok Indah, Jakarta. Sepertinya Pandawa Water World ini memang dirancang sebagai tempat rekreasinya warga menengah ke atas.

Gimana enggak? Harga tiket masuknya aja Rp 50.000 di hari kerja dan Rp 100.000 di hari libur. Kalau dipikir-pikir ya masuk akal sih, mengingat besarnya biaya yang dibutuhkan untuk merawat wahana-wahana di dalamnya. Pengunjung yang memakai operator seluler Indosat bisa mendapatkan diskon 10%. Lumayan.

Promo diskon di Pandawa Water World Sukoharjo
Kolam arus yang santai seperti di pantai. Eh, ada kolam ombak juga lho di sini.

Promo diskon di Pandawa Water World Sukoharjo
Kolam anak-anak juga ada. Aku sih paling seneng nunggu ember besar itu menumpahkan air seperti foto di atas.

Aneka Wahana di Pandawa Water World

Ada banyak wahana di sini, tapi yang menurutku paling berkesan adalah wahana Black Hole Slide. Yaitu seluncur air seperti yang aku foto di atas, tapi tertutup rapat, gelap, jadi pengunjung nggak bisa melihat suasana sekitar ketika meluncur berkelok-kelok hingga ke dasar. Nggilani pol pokokmen!

Promo diskon di Pandawa Water World Sukoharjo
Food court-nya luas. Harga santapan di sini rata-rata belasan ribu rupiah.

Promo diskon di Pandawa Water World Sukoharjo
Ada fasilitas loker dan penitipan kunci loker. Jadi yang membawa benda berharga (macam DLSR) bisa sedikit tenang deh.

Pandawa Water World juga dilengkapi banyak fasilitas penunjang seperti food court, nursery, first aid, toko suvenir, mushalla, free hot spot, dll. Harga makanannya memang tergolong mahal sih. Tapi nggak masalah, makan di luar aja, kan dekat kota Solo ini.

Kalau pembaca berdomisili dekat karisidenan Surakarta dan pingin menjajal wahana waterboom, tidak ada salahnya berkunjung ke Pandawa Water World sebelum rejeki dan nasib mengijinkan untuk menjajal waterboom superior seperti Waterboom Bali, hehehe.




source:http://mblusuk.com/533-Main-Air-di-Pandawa-Water-World.html

Manahan

Manahan

Stadion Manahan(foto:http://www.fussballtempel.net)
 
Stadion Manahan adalah nama sebuah stadion yang berada di kota Solo, Jawa Tengah. Sejak diresmikan oleh Presiden Soeharto pada tahun 1998 lalu, stadion Manahan kini telah menapaki usianya yang ke-13 tahun.
.
Bangunan besar bercat putih yang terletak di jalan Adi Sucipto tersebut, adalah salah satu bagian dari fasilitas yang terdapat di kompleks Gelora Olah Raga Manahan.
.
Nama Manahan sendiri diambil dari nama sebuah kelurahan yang berada di kecamatan Banjarsari, Surakarta. Di kelurahan tersebut, stadion Manahan berdiri kokoh diantara bangunan sekitarnya yang telah terisi dengan perumahan, sekolah, tempat ibadah, ruang terbuka hijau dan jalan raya dengan deretan pohon cemara di pinggirnya.
.
Stadion Manahan Surakarta adalah persembahan dari yayasan Ibu Tien Soeharto. Pembangunannya dimulai sejak tahun 1989 dengan menggunakan luas areal lahan sebesar 170.000 m2 dan luas bangunan 33.300 m2. Butuh waktu 9 tahun lamanya untuk mengubah sebuah lahan kosong menjadi bangunan kokoh stadion Manahan.
Dan tepat pada hari Sabtu tanggal 21 Februari 1998, akhirnya stadion Manahan diresmikan oleh Presiden Republik Indonesia, Soeharto. Dalam pengelolaan stadion Manahan, pemerintah kota Surakarta menyerahkannya kepada Yayasan Gelora Surakarta.

Stadion Manahan merupakan salah satu stadion berstandar Internasional yang ada di Indonesia. Selain memiliki fasilitas tribun terbuka di sisi timur, selatan dan utara, stadion Manahan juga dilengkapi dengan tribun tertutup (VIP) di sisi tribun bagian barat, lengkap dengan kursi penonton.
Kapasitas di tribun stadion Manahan mampu menampung jumlah penonton hingga mencapai 35.000 orang. Stadion Manahan juga telah dilengkapi dengan empat menara lampu yang menunjang untuk penyelenggaraan kegiatan olah raga pada malam hari.

Fasilitas lain yang menjadi satu dengan bangunan stadion Manahan diantaranya track lintasan lari/atletik, lompat jauh, tenis meja, latihan yudo, latihan tarung drajat, ruang kesehatan, ruang sekretariat, ruang wartawan dan ruang konferensi pers.

Sedangkan di kompleks Gelora Manahan sendiri, fasilitas olah raga yang tersedia malah terbilang lebih lengkap dan beragam karena tersedia lapangan tenis, balap sepeda, bola voli, basket, bulu tangkis, ruang tenis meja, ruang bilyard, 3 buah lapangan sepak bola dan gedung olahraga (GOR).

Dilihat dari letak geografisnya, keberadaan Stadion Manahan di kota Solo terbilang sangat strategis. Berdiri megah di tengah-tengah pusat kota, berdekatan dengan bandar udara, perhotelan, jalan raya dan pusat perbelanjaan menjadikan Stadion Manahan sebagai salah satu tempat yang sangat representatif dalam menggelar event-event olah raga berskala nasional maupun internasional. (adjiwae)

Event olah raga yang pernah digelar di Stadion Manahan Solo :
1999 : Puncak peringatan Hari Olahraga Nasional (HAORNAS) ke XVI.
2000 : Home base pertandingan kandang klub Pelita Solo (sampai dengan tahun 2002).
2003 : Home base pertandingan kandang klub Persijatim Solo FC (sampai dengan tahun 2006).
2006 : Home base pertandingan kandang klub Persis Solo (sampai dengan sekarang).
2006 : Babak 8 besar dan Final Liga Indonesia 2005/2006.
2007 : Babak penyisihan grup Liga Champions Asia 2007 (Persik Kediri).
2007 : Pusat pelatihan timnas Indonesia jelang Piala Asia 2007.
2008 : Babak 8 besar Liga Indonesia 2007/2008.
2009 : Pembukaan Pekan Olah Raga Provinsi Jawa Tengah (PORPROV JATENG) 2009.
2010 : Babak semifinal dan final Liga Divisi Utama 2009/2010.
2010 : Babak final Piala Indonesia 2010.
2010 : Tuan Rumah Piala AFF U-16.
2011 : Pembukaan kompetisi Liga Primer Indonesia 2011.
2011 : Home base pertandingan kandang klub Solo FC.
2011 : Babak semifinal dan final Liga Divisi Utama 2010/2011.
2011 : Pusat pelatihan dan uji coba Internasional timnas Indonesia jelang PPD 2014.



source:http://pasoepati.net/stadion/manahan/

Sabtu, 26 Januari 2013

Mahasiswa Fakultas Peternakan Undip Raih 2nd dan 3rd Altech’s Young Scientist Award 2010

Mahasiswa Fakultas Peternakan Undip Raih 2nd dan 3rd Altech’s Young Scientist Award 2010

Semarang, 15/5 2010 - Dua orang mahasiswa Fakultas Peternakan Undip (http://www.fp.undip.ac.id/ ) berhasil meraih prestasi yang sangat membanggakan yaitu 2nd and 3rd Winner of Altech Young Scientiest Award 2010 for local competition (Indonesia) level Graduate (S-2).
 
Fatimah berhasil meraih 2nd Winner dengan judul makalah Production of sellulase and xylanase from agroindustrial waste productas a substrat to increase nutrition value of palm oil fronds.
Sedangkan Sri Setyaningrum menduduki 3rd Winner dengan hasil penelitiannya yang berjudul  Utilization of Calcium from Limestone and Oyster Shell on Eggshell Formation and Bone Calcium Mobillization in Kedu Chicken.

Keduanya masing-masing akan memperoleh medali penghargaan dan hadiah, yang akan diterimakan langsung pada tanggal 24 Juni 2010 di acara Asia Pacific Lecture Tour 2010 di Jakarta.
Selamat atas prestasi yang diraih…….Semoga menjadi penyulut semangat berprestasi bagi seluruh civitas akademika FP UNDIP.

PROFIL FATIMAH

fatimahFatimah, SPt terlahir di Sukoharjo 23 Oktober 1986.  Pendidikan SD di tempuh di SDN Madegondo III, Sukoharjo.  Fatimah merupakan alumni SMPN 6 dan SMUN 7 Surakarta.  Selanjutnya terdaftar sebagai mahasiswa S1 Fakultas Peternakan  Jurusan Nutrisi dan Makanan Ternak Universitas Diponegoro, Semarang tahun 2004.  Praktek Kerja Lapangan yang diambil adalah Quality Assurance Pabrik Konsentrat Sapi Potong dan Sapi Perah  KJUB Puspetasaari Klaten dibimbing oleh Ir. Sri Sumarsih, MP.  Skripsi yang ditulis adalah Evaluasi Nutrisi Complete Feed Berbasis Jerami Padi Amofer ditinjau dari Produksi NH3, Protein Total dan Kecernaan Protein secara In Vitro dibimbing oleh Prof. Dr. Ir. Sunarso, MS dan Ir. Marry Christiyanto, MS.  Prestasi yang telah diraih tampak dari beasiswa yang pernah diperoleh yaitu :
1.      Beasiswa  Peningkatan Potensi Akademik (PPA) tahun 2005-2006
2.      Beasiswa Bank Indonesia tahun 2006-2007
3.      Beasiswa  Unggulan DIKNAS  di Program Pasca Sarjana UNDIP (2008-2010)

Setelah menyelesaikan Pendidikan S-1 di Tahun 2007, Fatimah bekerja sebagai Kepala Farm di Rheema Farm.  Sesuai dengan cita-cita untuk menjadi Dosen atau Peneliti, maka Fatimah melanjutkan studi di S-2 Magister Ilmu Ternak Program Pasca Sarjana Universitas Diponegoro, pada tahun 2008 dengan Beasiswa Unggulan DIKNAS.  Thesis yang berhasil ditulis adalah : Kecernaan Pelepah Kelapa Sawit Menggunakan Kultur Mikroba Pencerna Serat dari Rumen Kerbau dibimbing oleh Prof. Dr. Ir. Sunarso, MS dan Dr. Ir. Eko Pangestu, MS

Aktivitas organisasi yang telah dan masih dijalani adalah :
1.        Bidang Humas Badan Eksekutif Mahasiswa Fakultas Peternakan Universitas Diponegoro Tahun 2005
2.        Relawan Badan Amil Zakat (RUMAH ZAKAT INDONESIA) Tahun 2006 sampai sekarang
3.        Bidang Pengembangan Sumber Daya Manusia Forum Komunikasi Mahasiswa Pasca Sarjana Universitas Diponegoro Periode 2009/2010

PROFIL  SRI SETYANINGRUM

sri setyaningrumSri Setyaningrum, SPt.MSi. terlahir di Pati, 14 September 1984.  Pendidikan SD hingga SMU ditempuh di SDN 03 Samirejo Gembong Pati, SMPN I Tlogowungu Pati dan SMU PGRI I Pati. Kemudian melanjutkan kuliah S-1 PS Nutrisi dan Makanan Ternak Fakultas Peternakan UNDIP, angkatan 2002 dan selesai tahun 2006.  Langsung mengikuti program Magister Ilmu Ternak (Angkatan 2007).  Tahun 2008-2009, Sri Setyaningrum mengikuti Short Course in University of the Philippines Los Banos, Philippines.Sri Setyaningrum, mahasiswa Program Pasca Sarjana Magister Ilmu Ternak berhasil terpilih sebagai 3rd Altech’s Winner Young Scientist 2010.  Siapakah Sri Setyaningrum? Berikut 

Profil singkatnya.

Praktek Kerja Lapangan yang dilaksanakan pada saat perkuliahan S-1 adalah The Quality of Layer Feed Nutrition at Hanifa Farm Boyolali dibawah Advisor: Prof. Dr. Ir. Bambang  Sukamto, SU.  Skripsi yang ditulis berjudul Evaluation of Biology Nutrition Value of Eceng Gondok Leaf Fermentation with Aspergillus niger at Tegal Duck dibawah Advisor: Istna Mangisah, SPt. MP dan Dr. Ir. Hanny Indrat W., MSc.
Thesis S-2 diselesaikan dengan judul Utilization of Calcium from Limestone and Oyster Shell on Eggshell Formation and Bone Calcium Mobilization in Kedu Chicken dengan pembimbing Dr. Ir. Hanny Indrat W., MSc.dan Prof. Dr. Ir. Bambang Sukamto, SU.

Saat ini Sri Setyaningrum berkiprah sebagai pengajar di Primagama Semarang.

Rabu, 02 Januari 2013

bahasa INDONESIA GO internasinal




Mungkinkah bahasa Indonesia menjadi bahasa internasional? Kemungkinan tersebut bisa saja terjadi. Seperti yang diungkapkan Profesor Dr Handayani, seorang Guru Besar Bahasa Indonesia Universitas Sebelas Maret Surakarta (UNS), bahasa Indonesia punya potensi digunakan sebagai bahasa internasional, pasalnya saat ini bahasa Indonesia juga dipelajari di lebih dari 45 negara di dunia. beberapa diantaranya adalah Australia, Jepang, Vietnam, Mesir, dan Italia. hal ini membuat bahasa Indonesia masuk ke dalam peringkat 10 besar bahasa yang paling banyak digunakan di seluruh dunia.

Prof Dr Handayani mencontohkan, di Australia, sekitar 500 sekolah telah mengadopsi bahasa Indonesia sebagai program studinya. Inilah alasan kuat kenapa kemungkinan bahasa Indonesia juga berpeluang menjadi bahasa internasional. Bahkan ia menambahkan saat ini hampir seluruh perguruan tinggi di ASEAN turut membuka program studi bahasa Indonesia. “Baru-baru ini di salah satu perguruan tinggi di Filipina juga telah membuka program studi Bahasa Indonesia, begitu juga di Inggris,” ujarnya.

Dengan semakin dikenalnya bahasa Indonesia, Prof Dr Handayani berharap kedepannya bahasa Indonesia semakin banyak dipelajari sehingga menjadi salah satu bahasa yang digunakan sebagai bahasa internasional. “Tidak heran kalau beberapa tahun ke depan, bahasa Indonesia akan banyak dipelajari dan menjadi bahasa internasional.” tandasnya.

Bahasa Indonesia adalah kebanggan bangsa Indonesia, untuk itu sebagai generasi muda Indonesia penggunaan bahasa Indonesia harus lebih diminati dengan terus menggunakan bahasa Indonesia yang baik dan benar. Masuknya serapan asing, singkatan kata atau bahasa gaul kerap kali ‘mencederai’ makna atau arti kata yang sebenarnya. Banggalah dengan bahasa Indonesia, karena dengan begitu eksistensi bangsa semakin bersinar, sehingga mampu bersaing dan diakui dunia.

Ada lima alasan kenapa bahasa indonesia patut dibanggakan :

1. Bahasa Sopan dari Melayu
Dalam sejarah tertuliskan bahasa indonesia berasal dari bahasa Melayu Riau. Menurut buku yang ditulis Jan Huygen dalam bukunya Itinerario disebutkan bahwa bahasa Melayu terkenal dengan bahasa yang paling sopan di kawasan timur. Meski bahasa Melayu dulu dan bahasa Indonesia kini sudah berbeda, tapi kebanggannya tetap sama karena sampai dengan saat ini bahasa indonesia masih menjadi bahasa yang mulia.

2. Bahasa paling mudah
Berbeda dengan bahasa asing lainnya, bahasa indonesia merupakan bahasa yang mudah karena bahasa indonesia memiliki tingkatan kata atau kalimat yang sangat mudah dimengerti.  Setiap pengucapan kata/ kalimat untuk semua situasi, meskipun terjadi kemarin, sekarang ataupun lusa, kata yang digunakan tetap sama.
Contoh kalimat:
Kemarin :  Ibu membeli jeruk kemarin sore
Sekarang : Ibu membeli jeruk saat ini
Dari kalimat diatas coba bandingkan dengan bahasa Inggris beriku ini
Kemarin : Yesterday my mother bought some oranges
Sekarang : My mother buy som oranges.

3. Bahasa Indonesia unik
Meski berasal dari Melayu, namun bahasa indonesia punya karakteristik yang berbeda, baik dari susunan kata maupun pengucapannya. Malaysia juga terkenal dengan bahasa Melayu-nya, meski aksen dan artinya hampir mirip, bahasa indonesia lebih enak didengar dan dimengerti karena bahasa indonesia merupakan bahasa satu-satunya di dunia. Misalnya : berputar (indonesia), pusing-pusing (Malaysia) yang dalam bahasa indonesia pusing artinya adalah sakit kepala.

4. Bahasa yang sangat kaya
Jika diurutkan sejarah, seperti diketahui bahasa Melayu adalah bahasa pasar. Bahasa pasar tercipta dari gabungan bahasa-bahasa pedagang dari seluruh penjuru dunia yang dulu sempat singgah di Melayu. Karena pada awalnya bahasa indonesia adalah bentukan dari bahasa pedagang dari seluruh dunia, maka bahasa indonesia memiliki ribuan kata yang diserap dari bahasa beberapa bangsa di dunia. Penambahan kosakata baru, baik diserap dari bahasa asing maupun dari bahasa daerah, hingga pada akhirnya ejaannya disempurnakan.  Proses itulah yang menyebabkan bahasa indonesia begitu kaya.

5. Bahasa Indonesia kian dikenal bangsa lain
Tak hanya di Indonesia, bangsa lain pun ternyata berminat belajar dan mengenal bahasa Indonesia. Australia contohnya, mereka tertarik dengan bahasa indonesia karena mengagumi budaya indonesia. Sebagai warga indonesia seharusnya kita bangga dengan kekayaan leluhur, jadi kemungkinan bahasa indonesia nantinya dijadikan bahasa internasional bisa saja  terwujud.

sumber:http://kabarinews.com/

Senin, 31 Desember 2012

wisata SUKOHARJO

Sukoharjo merupakan wilayah terkecil kedua di provinsi jawa tengah dengan jumlah penduduk ± 800.000 jiwa dan dengan luas wilayah hanya 466,6 km2 tetapi sukoharjo di saat ini dengan kemajuan era perkembangan jaman , sukoharjo memiliki potensi daerah wisata yang tak kalah menarik dengan daerah lain , kemajuan ini membuat sukoharjo akan lebih dikenal,sebut saja Pandawa Water World.Pasti kalian tak lagi asing dengan nama tersebut . Ya ! siapa yg tak kenal dengan arena permainan air terbesar se asia tenggara tersebut . pembangunan arena bermain air tersebut merupakan kebanggaan tersendiri untuk sukoharjo agar lebih dikenal di masyarakat luas.Sayangnya banyak masyarakat luas lebih mengenal itu masuk kedalam lingkup wilayah SOLO,walaupun lokasi di Solo Baru,tetapi Solo Baru masih masuk di kab.sukoharjo .
Adanya Pandawa Water World ini menjadi salah satu cara pengembangan objek untuk mempromosikan daerah wisata kunjungan ke sukoharjo lainnya.Semoga ini menjadi awal kita untuk memajukan sukoharjo sebagai seorang mas dan mbak untuk lebih mengenalkan objek wisata yang belum dikenal luas.Misalkan kita mendapati tamu dari luar kota dan ingin tau Objek Wisata apa saja yg ada di daerah kita,kita bisa menyajikan sejumlah paket objek wisata dan tak ketinggalan paketan ke pandhawa juga tentunya agar banyak diminati para wisatawan . Hanya saja Pandhawa sudah ada marketing tersendiri jadi sebenarnya kita tidak perlu mempromosikan ,kita hanya perlu promosi ke objek2 yang dimiliki Sukoharjo , akan tetapi Pandhawa juga menjadi bagian terpenting kita untuk terus mengembangkan dan memajukan objek-objek yg berada di sukoharjo.

Seperti sedikit contoh objek wisata ke pesanggrahan langenharjo yang dikenal pemandian air panas dan pesanggrahan ini merupakan milik kraton kasunanan surakarta dan tentu juga tak lupa melestarikan budaya kraton yang berada dipajang,kita harus bangga mempunyai petilasan pajang,karena tidak akan ada kraton surakarta kalau tidak ada petilasan kraton pajang . dan sejumlah objek wisata di batu seribu,mengingat keadaan yang sebenarnya yg kurang layak seharusnya perlu di renovasi agar menjadi daya tarik wisatawan di batu seribu dan juga terdapat sejumlah fasilitas seperti gardu pandang yang terlihat tampak natural dengan fasilitas adanya gardu pandang yang bisa kita nikmati dengan alam yang masih sangat natural dan segar di pedesaan,objek wisata ke makam ki ageng balak yang setiap malam jum’at kliwon banyak dikunjungi peziarah,makam ki ageng sutawijaya,makam ki ageng purwoto sidik dan juga gunung taruwongso yang berada di weru yang seringkali ramai di kunjungi dari berbagai daerah setiap hari raya idul fitri tiba .

Untuk memajukan sejumlah objek wisata tentunya kita perlu peninjauan dahulu apakah layak atau kurang layak , setelah itu apabila keadaanya layak kita bisa mempromosikan terlebih dahulu, dan apabila wilayah daerah yang tidak memungkinkan dan tempat yang kurang  menarik,bagaimana bisa kita mempromosikan objek wisata kita kalau saja objek2 tersebut kurang diminati,misalnya di waduk mulur,tidak mungkin menjadi daya tarik kalau yang dinikmati hanya seperti itu,ide saya kita bisa membangun arena bermain anak seperti dibendungan wonogiri seperti itu,mungkin akan menarik peminat untuk berkunjung kesitu,kita terapkan pelan-pelan,saya tau dana untuk tahap perenovasian tidak sedikit . Disini saya sebagai finalis insya allah yg nantinya akan ikut membantu kedepannya untuk dana pengembangan dan pembangunan objek wisata di sukoharjo.Saya bersama rekan-rekan Paguyuban akan sedikit membantu peran kita sebagai mas&mbak dengan cara penggalangan dana melalui bakat dan minat kita masing-masing,tidak hanya pemerintah yang bertindak.Disini kita mempunyai bakat yang berbeda,misal menyanyi,saxophone,menari dll bakat itu bisa kita manfaatkan untuk penggalangan dana dan sedikit membantu pemerintah membangun pembangunan pariwisata ini . kita bisa membantu mencarikan penggalangan dana dalam satu paguyuban duta wisata . mungkin rekan-rekan paguyuban bisa membuat acara dengan kolega dan kalangan atas(pemerintah)  untuk menunjukkan bakat masing-masing di sebuah tempat .

Dan apabila para pejabat sukoharjo mempunyai acara penting ,mereka bisa mengundang kami untuk menunjukkan bakat kita masing-masing,jadi disini paguyuban duta wisata juga berperan penting dalam acara-acara penting yang diadakan pemerintah . Agar kita semua disini sebagai duta wisata dimata pemerintah juga tidak dipandang sebelah mata oleh pemerintah dan menunjukkan bahwa paguyuban ini mampu mengerjakan sesuatu yang menghasilkan dan dengan kemampuan seorang duta wisata sendiri. kata wong jowo “alon-alon waton kelakon”.Apabila pembangunan di waduk mulur ini berhasil pemerintah tinggal menetapkan retribusi di daerah waduk mulur tersebut , jadi setidaknya ada pemasukan ke Pendapatan Asli Daerah(PAD) untuk pembangunan kab sukoharjo .

Harapan saya sukoharjo menjadi kota wisata yang berkembang dan banyak di kunjungi wisatawan lokal,luar lokal hingga mancanegara. .inilah langkah awal saya  memajukan wisata di sukoharjo.jadi daripada bingung cari destinasi wisata mending ke kota makmur sambil mengamati khazanah lokal

sumbere:http://arieharmanto.wordpress.com/2012/07/14/wisata-unggulan-kabupaten-sukoharjo/